gambar-laksanakan-belajar-online-di-rumah

LAKSANAKAN BELAJAR ONLINE DI RUMAH

SMA Islam Sidoarjo tetap melaksanakan pembelajaran seperti biasa, namun tetap mengarah pada himbauan pemerintah untuk mengurangi aktifitas di luar rumah. Sehingga pembelajaran yang semestinya dilaksanakan di sekolah berubah menjadi pembelajaran online yang dapat diakses di rumah peserta didik. Tugas maupun pembelajaran diberikan langsung oleh Guru mata pelajaran dijadwal seperti biasanya.

Himbauan mengurangi aktifitas selama 14 hari dimulai tanggal 16 sampai 29 Maret, hal ini sebagai upaca mengurangi penyebaran Virus COVID-19 atau lebih dikenal dengan Corona ini. Meski agenda sekolah menjadi berantakan akan tetapi hal ini sangat tepat dibanding dengan resiko yang mungkin saja akan berbahaya bila tetap memaksakan masuk seperti biasanya.

Kita memang tidak perlu terlalu cemas akan Virus ini namun tetap harus waspada dan meminimalisir kemungkinan-kemungkinan yang bisa saja terjadi. Libur bukan berdiam diri saja di rmah tapi juga harus terus produktif dan tetap berkarya.